Skip to main content

Posts

Showing posts from January, 2013

ALLAH YANG MEMPERLENGKAPI UMAT UNTUK KARYA-NYA

ALLAH YANG MEMPERLENGKAPI UMAT UNTUK KARYA-NYA Renungan minggu ini terlambat diposting. Banjir yang melanda sebagian besar Jakarta mengakibatkan banyak kendala. Pasokan air bersih terhenti, akses jalan banyak tertutup, aliran listrik sudah beberapa hari putus dengan alasan sudah banyak warga menjadi korban tersengat aliran listrik. Tentu kalau didaftar lebih banyak lagi kerugian yang timbul akibat bencana banjir ini. Sudah dapat diduga saling tuding menghindar tanggungjawab terjadi di setiap bencana. Namun, ketika suasana baik-baik saja kita sering terlena untuk membenahi keadaan yang semrawut ini. Di samping saling tuding, sering juga muncul ide atau komentar-komentar orang-orang yang mendadak ahli. Seolah pendapatnyalah yang paling benar dan menuduh kebijakan lain itu yang salah sehingga menyebabkan malapetaka. Kita seolah tidak rela dan tidak percaya menyerahkan persoalan pelik ini kepada ahlinya. Benar juga   sih   kadang orang yang dianggap ahli itu juga tidak benar-benar

Allah yang Memperlengkapi Umat untuk KaryaNya

Allah yang Memperlengkapi Umat untuk KaryaNya POSTED ON   18 JANUARI 2013   BY   MASINO SINAGA   //   LEAVE A COMMENT Renungan Minggu, 20 Januari 2013 Sulitnya mencari anggota jemaat yang bersedia untuk melayani di gereja, baik sebagai penatua, pengurus komisi, panitia, pelayan kebaktian Minggu, dan lain-lain, seringkali menjadi keluhan yang umum kita dengar. Anggota jemaat (khususnya mereka yang belum pernah sama sekali terlibat dalam pelayanan), yang diminta terlibat dalam pelayanan itu, kebanyakan menjawab tidak bersedia. Salah satu alasan ketidaksediaan itu adalah karena merasa tidak bisa, atau tidak mampu melakukan pelayanan yang dipercayakan kepadanya. Alasan ini memang sulit dibuktikan. Bisa jadi, hal ini hanya sekedar untuk menolak panggilan itu. Padahal, kenyataan menunjukkan bahwa mereka yang sekarang ini secara aktif melayani pun, dahulu – dan selalu – memulainya dari ketidakmampuan. Tuhan sebagai kepala gereja, yang Empunya karya penyelamatan umat manusia, berkena